Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila) menggelar Orientasi Akademik Pendidikan Profesi Guru (PPG) Prajabatan Gelombang I Tahun 2023 pada hari Jumat, tanggal 15 September 2023, pukul 13.30 WIB.
Acara ini berlangsung di Aula K FKIP Unila dan dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Akademik Unila Dr. Eng. Suripto Dwi Yuwono, M.T., serta 342 mahasiswa PPG dari berbagai program studi.
Dalam Orientasi Akademik PPG Prajabatan ini, 338 peserta berasal dari Lampung dan empat orang dari Bengkulu. Mereka terbagi atas lima program studi, meliputi Bahasa Indonesia (37 mahasiswa), Bimbingan dan Konseling (36 mahasiswa), program studi Pendidikan Matematika (65 mahasiswa), Pendidikan Guru Sekolah Dasar atau PGSD (166 mahasiswa), Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi (21 mahasiswa), serta Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan atau PKn (17 mahasiswa).
Dalam sambutannya, Dr. Suripto Dwi Yuwono mengingatkan para mahasiswa PPG Prajabatan tentang pentingnya persyaratan yang harus dipenuhi seorang guru, sesuai dengan Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen.
Pasal 8 undang-undang tersebut menyebutkan bahwa seorang guru harus memiliki kualifikasi akademik, kompetensi, sertifikat sebagai pendidik, kesehatan jasmani dan rohani yang baik, serta kemampuan mewujudkan tujuan pendidikan nasional.
Ia juga berpesan kepada mahasiswa PPG untuk mengikuti orientasi akademik dan perkuliahan dengan baik selama dua semester mendatang.
“Harapannya, mereka dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia guru dan siap menerapkan prinsip-prinsip Merdeka Belajar saat menjalankan tugas,” ujar beliau.
Dekan FKIP Unila Prof. Dr. Sunyono, M.Si., dalam sambutannya menyampaikan bahwa tujuan utama PPG adalah melatih mahasiswa untuk menjadi guru profesional. Guru profesional dapat dibagi menjadi empat tipe, yaitu guru biasa-biasa saja, guru baik, guru luar biasa, dan mahaguru.
“Guru biasa saja adalah guru yang suka memberi tahu. Guru baik adalah guru yang suka menjelaskan. Guru luar biasa adalah guru yang suka menjelaskan dan mendemonstrasikan, sedangkan mahaguru adalah guru yang menginspirasi,” ujarnya
Prof. Sunyono berharap agar mahasiswa PPG Prajabatan periode ini akan menjadi mahaguru yang mampu menginspirasi murid-murid mereka. Agar murid mau belajar secara mandiri tanpa harus diarahkan, karena terinspirasi oleh guru mereka. [Imam Gunawan]
Sumber : https://www.unila.ac.id/fkip-gelar-orientasi-akademik-ppg-prajabatan-gelombang-i/