Bergerak memenuhi
guru profesional

DIRJEN GTK HADIRI YUDISIUM PPG DALJAB KEMDIKBURISTEK 2023 DI UM, SINGGUNG PERAN GURU DALAM MERDEKA BELAJAR

Sebanyak 1649 mahasiswa Pendidikan Profesi Guru Dalam Jabatan dari berbagai disiplin ilmu  menerima gelar guru profesional setelah melakukan yudisium dari Universitas Negeri Malang (UM).  Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Sekolah Pascasarjana  Universitas Negeri Malang (UM) pada Rabu (20/12). 

Acara ini turut dihadiri oleh pejabat tinggi negara, termasuk Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Dirjen GTK) Prof. Dr. Nunuk Suryani, M.Pd., Wakil Rektor II UM  Prof. Dr. Puji Handayati, S.E.Ak, M.M., CA, CMA, Direktur Sekolah Pascasarjana, Prof. Dr. Adi Atmoko, M.Pd., M.Si, Temu Ismail, S.Pd. M.Si, Sekretaris Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Adhika Ganendra, S.Si., M.M. Plt. Direktur Pendidikan Profesi Guru, dan Koordinator Program Studi PPG UM Dr. Muhammad Alfan, S.Pd., M.Pd.

Atas nama Rektor UM, Prof. Puji mengapresiasi usaha dan kerja keras peserta PPG dalam menyelesaikan program Pendidikan Profesi Guru di UM. "Para lulusan hari ini adalah para pahlawan pendidikan yang telah melewati berbagai ujian dan tantangan. Bapak/telah membuktikan kemampuan dan komitmen mereka dalam mengembangkan kualitas pendidikan di Indonesia," ujarnya.

Selaras dengan pernyataan tersebut, Dirjen GTK Prof. Nunuk menekankan pentingnya aktualisasi dan implementasi merdeka belajar. "Pemerintah telah menyiapkan solusi atas tantangan pendidikan yang semakin kompleks melalui merdeka belajar. Oleh karenanya, seyogyanya Bapak/Ibu segera mengimplementasikan nilai-nilai merdeka belajar saat mengajar sesuai penempatan masing-masing," tutur Prof. Nunuk. 

Sementara itu, dengan kapasitas sebagai Koordinator Program Studi PPG UM, Dr. Muhammad Alfan, S.Pd., M.Pd. melaporkan secara detail pelaksanaan yudisium kali ini. 

“Peserta yudisium PPG Dalam Jabatan Kemdikbudristek 2023 berasal dari 34 program studi antara lain Agribisnis Produksi Ternak, Akuntansi Keuangan, Bahasa Arab, Bimbingan dan Konseling, Bisnis dan Pemasaran, Manajemen Perkantoran, Pendidikan Bahasa Indonesia, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Bahasa Jerman, Pendidikan Biologi, Pendidikan Ekonomi, Pendidikan Fisika, Pendidikan Geografi, Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan IPA, Pendidikan IPS, 

Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, Pendidikan Kimia, Pendidikan Luar Biasa, Pendidikan Matematika, Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Pendidikan Seni Rupa, Pendidikan Seni Tari, Pendidikan Sosiologi, Pendidikan Teknik Otomotif, Perikanan, Seni Budaya, Seni Musik, Tata Busana, Tenaga Kelistrikan, Teknik Mesin, Teknologi Komputer dan Informatika, dan Teknologi Konstruksi dan Properti,” paparnya dengan gamblang.

Momen yudisium PPG dalam Jabatan ini tidak hanya menjadi catatan penting bagi UM, tetapi juga sebagai tonggak bersejarah dalam menciptakan pendidik yang profesional dan berkomitmen untuk memajukan pendidikan Indonesia ke arah yang lebih baik. Suasana kebersamaan dan kegembiraan meluap dalam setiap sudut aula, mengukuhkan tekad para lulusan untuk melanjutkan perjuangan mereka dalam memajukan dunia pendidikan.

Pewarta : Paundra Wangsa Fajar Kusuma – Internship Humas UM
Editor: Shintia Ira Claudia/Anyes Sedayu Pramesti

signal_cellular_alt dilihat: 27,504 x